Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

2008/11/23

Pariwisata Provinsi Bangka Belitung

Selamat Datang di Pariwisata Provinsi Bangka Belitung

Provinsi Bangka Belitung sebagai provinsi kepulauan, wisata bahari dapat menjadi alternatif dalam meningkatkan pendapatan daerah, disamping objek wisata sejarah dan acara adat khas Bangka Belitung. Oleh karena itu usaha jasa akomodasi/perhotelan perlu terus dikembangkan.

Pada tahun 2005, di Kepulauan Bangka Belitung terdapat 61 hotel/losmen dengan 1.054 kamar tidur dan 1.630 tempat tidur. Dari 74.343 kunjungan wisatawan di Kepulauan Bangka Belitung, 99,43 persen adalah wisatawan domestik dan 0,57 persen wisatawan mancanegara.

Dibandingkan dengan tahun 2004, jumlah ini terlihat mengalami peningkatan hingga 2,62 persen.


Sumber : Buku "Kepulauan Bangka Belitung Dalam Angka Th. 2005"


Kepulauan Bangka Belitung adalah sebuah provinsi Indonesia yang terdiri dari Pulau Bangka dan Belitung serta beberapa pulau kecil yang terletak di bagian timur Sumatra, dekat dengan Provinsi Sumatra Selatan. Ibu kota provinsi ini ialah Pangkal Pinang. Provinsi ini disahkan pada tanggal 9 Februari 2002.

Selat Bangka memisahkan Sumatra dan Bangka, sedangkan Selat Gaspar memisahkan Bangka dan Belitung. Di bagian utara provinsi ini terdapat Laut Tiongkok Selatan, bagian selatan adalah Laut Jawa dan Pulau Kalimantan di bagian timur yang dipisahkan dari Belitung oleh Selat Karimata.

Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sebelumnya adalah bagian dari Provinsi Sumatra Selatan, namun menjadi provinsi sendiri bersama Banten dan Gorontalo pada tahun 2000. Provinsi Kepulauan Bangka Belitung didirikan berdasarkan Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2000 tanggal 4 Desember 2000. Propinsi Kepulauan Bangka Belitung berasal dari sebagian wilayah Provinsi Sumatra Selatan.

Daftar isi

[sembunyikan]

No comments: